Aplikasi Biji Kelor (Moringa Sp.) Sebagai Biokoagulan Dalam Penjernihan Air Secara In Vitro | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION
Image of Aplikasi Biji Kelor (Moringa Sp.) Sebagai Biokoagulan Dalam Penjernihan Air  Secara In Vitro

Aplikasi Biji Kelor (Moringa Sp.) Sebagai Biokoagulan Dalam Penjernihan Air Secara In Vitro

Pengarang : Sugeng Hariyono - Personal Name;

Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2011
XML Detail Export Citation
    SKRIPSI

Abstract

Air merupakan kebutuhan dasar manusia yang terpenting. Di beberapa daerah pedalaman dan pedesaan, terbatasnya sumber air bersih membuat sumbersumber air alami sering digunakan untuk keperluan sehari-hari. Padahal terkadang secara fisik, air tersebut kurang layak untuk digunakan sehingga diperlukan bahan tambahan agar air menjadi layak untuk digunakan. Salah satu koagulan alami yang dapat digunakan sebagai pengganti bahan kimia sintetik adalah biji kelor. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan biji kelor sebagai biokoagulan dalam penjernihan air secara in vitro. Penelitian ini menggunakan satu faktor yaitu konsentrasi serbuk biji kelor dengan 5 perlakuan (tanpa serbuk biji kelor, 0,05 gr, 0,10 gr, 0,15 gr, 0,20 gr). Rancangan yang digunakan adalah rancangan eksperimen dengan pola rancangan acak lengkap (RAL) yang masing-masing perlakuan diulang sebanyak 3 kali. Pengujian parameter fisika air dilakukan di Laboratorium Kualitas Air. Dan data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan analisis sidik ragam (analisys of variance) pola rancangan acak lengkap pada taraf nyata 5%, dan dilanjutkan dengan uji BNT. Berdasarkan hasil analisis varian, diketahui bahwa konsentrasi serbuk biji kelor berpengaruh nyata (F hitung > F tabel) terhadap pH, sehingga perlu dilakukan uji BNT dan hasilnya perlakuan terbaik (optimum) adalah perlakuan serbuk biji kelor dengan konsentrasi 0,20 gr dalam 1000 ml sampel air.

Water is the most important human needs. In some rural and rural areas, limitation of fresh water resources caused natural sources can be used for most everyday purposes. Sometimes, physical characteristic of water is less feasible to use that is necessary to give additional material to produce usefull water. One of the natural coagulants that can be used as an alternative for synthetic chemicals is a kelor seed. Purpose of this research was to determine the ability of kelor seed as biocoagulant by In Vitro Water Purifying. The research was designed by one design factor, consentration of kelor seed powder applied for 5 treatments (0,00 gr, 0,05 gr, 0,10 gr, 0,15 gr, 0,20 gr). The research was designed by experimental with complete random design (RAL) and 3 replications. Analysis of water physic parameter has been done in Water Quality Laboratory. Data analysis with analysis of variance (ANOVA) for complete random design with 5 % of significancy, and then continued with LSD (Least Significant Difference) test. Variant analysis result showed that kelor seed powder concentration influenced significantly (F sum > F table) of pH, then it continued with LSD (Least Significant Difference) test and the optimum treatment is kelor powder seed concentration 0,20 gr in 1000 ml water sample.

Detail Informasi