
Kualitas Yoghurt Dari Serat Dan Sari Kulit Pisang (Musa Paradisiaca) Menggunakan Uji Organoleptik Serta Prospek Implementasinya Pada Pembelajaran Biologi Kelas IX
Pengarang : Hermansyah - Personal Name;
Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2012XML Detail Export Citation
Abstract
Tujuan penelitian untuk mengetahui kualitas yoghurt dari serat dan sari kulit pisang (Musa paradisiaca) dengan menggunakan uji organoleptik serta prospek implementasi hasil penelitian pada proses pembelajaran khususnya dalam pembelajaran Biologi kelas IX. Penelitian ini merupakan rancangan penelitian eksperimen sejati, dua perlakuan masing-masing dua ulangan satu kontrol dengan desain tiga kelompok solomon, menggunakan analisis data kualitatif dengan uji organoleptik berupa yoghurt serat kulit pisang dan yogurht sari kulit pisang berdasarkan karakteristik yoghurt parameter yang diamati adalah pH, aroma, warna, rasa, dan tekstur yoghurt yang diperoleh. Hasil uji organoleptik menunjukkan perbedaan kualitas yoghurt serat dan sari kulit pisang yang dihasilkan baik dari parameter pH, warna, aroma maupun tekstur, sedangkan pada parameter rasa terdapat persamaan terhadap yoghurt serat dan sari kulit pisang. Prospek implementasi hasil penelitian pada proses pembelajaran khususnya dalam pembelajaran Biologi kelas IX yaitu dengan diseleksi dan dimodifikasi, sebagai prospek sumber belajar Biologi pokok bahasan Bioteknologi dengan sub pokok bahasan Bioteknologi konvensional dan modern di kelas IX.
The research was aimed to determine the quality yoghurt which was made from the fiber and banana peel juice (Musa paradisiaca) using organoleptic test as well as the implementation prospect of the results in the learning process, especially in learning Biology for students grade IX. The research was conducted in the basic laboratory which was located in the E Building, Faculty of Fisheries, Borneo University of Tarakan, the fiber yoghurt and the banana peel extract yoghurt were characterized based on several parameters which were pH, fragrant, color, flavor, and texture of yoghurt. The results of organoleptic tests showed that there was a difference between the quality of fiber yogurt and banana peel extract yoghurt produced based on parameters of pH, color, fragrant and texture, while on the flavor parameter, the results were equal. The prospect for implementing the results in learning process, especially in teaching Biology for students grade IX would be done by selecting and modifying, as the prospective of learning resources on the Biology subject particularly in Biotechnology with sub topic on a conventional and modern biotechnology in class IX.