
Survei Gaya Belajar Siswa Berprestasi Di SMK Negeri 1 Tanjung Selor
Pengarang : Maghfirotul Fauziah - Personal Name;
Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2022XML Detail Export Citation
Abstract
Keberhasilan seorang siswa dalam mencapai prestasi belajar sangat dipengaruhi oleh faktor tertentu, salah satunya gaya belajar, setiap siswa cenderung memiliki gaya belajar yang berbeda-beda yang berguna dalam proses pembelajaran. Oleh karena itu, memperhatikan gaya belajar siswa adalah hal yang penting untuk mengoptimalkan pengembangan kompetensi siswa. Berkaitan dengan hal tersebut penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gaya belajar siswa kelas XI dan XII SMK Negeri 1 Tanjung Selor pada tahun ajaran 2021/2022. Penelitian ini adalah penelitian jenis kuantitatif, dengan menggunakan metode survei. Sampel dalam penelitian ini 21 siswa berprestasi kelas XI dan 21 siswa berprestasi kelas XI dengan jumlah keseluruhan yaitu sebanyak 42 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu penyebaran skala, sedangkan instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala gaya belajar siswa. Gaya belajar yang diidentifikasi pada penelitian ini yaitu gaya belajar visual, auditori, dan kinestetik. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah menggunakan metode analisis data deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian pada siswa berprestasi di SMK Negeri 1 Tanjung Selor memiliki kecenderungan gaya belajar auditorial yang dimiliki 18 siswa berprestasi dengan presentase 43%, kemudian terdapat 12 siswa dengan presentase 29% memiliki gaya belajar visual, 7 siswa dengan presentase 17% memiliki gaya belajar visual-auditorial dan 5 siswa dengan presentase 12% memiliki gaya belajar auditorial-kinestetik.
Kata Kunci: Siswa Berprestasi, Gaya Belajar, Visual, Auditorial, Kinestetik
The success of a student in learning achievements is strongly influenced by certain factors, such as learning styles. Each student tends to have different learning styles used in learning prncesses. Thus, paying attention to the students' learning styles is greatly essential to optimize. the students' competency development. This research aimed to figure out the Leaming styles from the Grade XI and Grade Xll students of SMK Negeri 1 Tanjung Selor in the Academic Year of 2021/2022. This research was classified into a quantitative research type using a survey method. The research samples were 21 students with high achievements from Grade X1 and 21 students with achievements Fr.om Grade XI, so the total samples were 42 students. The research data were collected using scale distribution, while the instrument used in this research was the student learning style scales. The learning styles identified in this research included visual, auditorial, kinesthetic learning styles. The collected research data were then analyzed using a descriptive data.analysis method. The research results show that among the students with achievements from SMK Negeri 1 Tanjung Selor, is (41%) students used auditorial 'learning style, 12 (29%) students used visual learning style, 7 (17%) students used visual-auditorial learning style, and 5 (12%) students used auditorial-kinesthetic learning style. Keywords: Student Achievement, Leaming Style, Visual, Auditorial, Kinesthetic