
Gambaran Tingkat Pengetahuan Ibu Primigravida Terhadap Kehamilan Di Puskesmas Gunung Lingkas Kota Tarakan
Pengarang : Melinda Wahyuning Tias Tuti - Personal Name;
Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2012XML Detail Export Citation
Abstract
Kehamilan Adalah Masa Ketika Seorang Wanita Membawa Embrio Atau Fetus Di Dalam Tubuhnya. Pengetahuan Merupakan Hasil “Tahu” Pengindraan Manusia Terhadap Suatu Obyek Tertentu. Pada Tingkat Pengetahuan Ibu, Meskipun Tidak Menjadi Penyebab Utama, Namun Faktor Usia Dan Pendidkan Cukup Mempengaruhi Pengetahuan Ibu Tehadap Kehamilan. Hal Ini Disebabkan Oleh Kurangnya Minat Ibu Dalam Melakukan Ante Natal Care (ANC) Serta Informasi Yang Diperoleh Ibu.
Penelitian Ini Menggunakan Desain Penelitian Deskriptif, Metode Pengumpumpulan Data Berdasarkan Pendekatan Waktu Cross Sectional. Teknik Pengumpulan Data Dengan Acidental Sampling. Pengumpulan Data Dilakukan Dengan Cara Mengambil Data Sekunder Dari Puskesmas Dan Kuisioner Kemudian Dianalisa Secara Analitis Dan Disajikan Dalam Bentuk Tabel Frekuensi Dari Variabel Yang Diteliti Dalam Bentuk Prosentase.
Hasil Penelitian Menunjukkan Bahwa Sebagian Besar Responden Yang Memiliki Pengetahuan Tentang Kehamilan Pada Tingkat Usia 18-35 Tahun Sebesar (48,3%) Dan Pada Tingkat Pendidikan D III/S 1 Sebesar (7,5%). Sedangkan Bagi Peneliti Selanjutnya Disarankan Agar Melakukan Penelitian Dengan Memperbanyak Sampel Untuk Menggali Lebih Dalam Yang Menjadi Penyebab Kurangnya Pengetahuan Ibu.
Kata Kunci: Tingkat Usia Dan Pendidikan, Pengetahuan Ibu, PKM Kota Tarakan
Tidak Tersedia Deskripsi