
Studi Tarian Ajai Sebagai Pengembangan Moral Di SDN 003 Kayan Selatan Kabupaten Malinau
Pengarang : Lisli Samuel - Personal Name;
Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2021XML Detail Export Citation
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai moral apa saja yang terkandung dalam tarian ajai Suku Dayak Kenyah Kabupaten Malinau di Desa Lidung Payau. Tarian ajai memiliki nilai yang baik yang berkaitan dengan perilaku positif, dan nilai yang terkandung dalam tarian ajai juga berkaitan dengan kehidupan sehari-hari, seperti saling menghargai tidak memandang rendah orang lain dan menghargai budaya yang ada di Indonesia. Moral adalah perilaku baik buruk seseorang, dan moral juga tata cara seseorang dalam berperilaku sehari-hari, kebiasaan perilaku yang sesuai dengan norma yang ada dalam masyarakat setempat dan adat yang dianut atau adat orang lain harus dihargai dan sebagai ukuran baik, buruk, wajar tidak wajar, benar dan salah seseorang dalam berperilaku. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode triangulasi (Gabungan), melalui pengumpulan data observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa di dalam tarian ajai terdapat nilai-nilai moral yang positif yang terkandung yaitu, saling menghargai, tidak memandang rendah orang lain dan menghargai pendapat orang lain.
Kata Kunci: Tarian Ajai, Moral
The aim of this study was to find out what moral principles were embedded in the Ajai dance of the Dayak Kenyah Tribe in Lidung Payau Village, Malinau Regency. Ajai dance contains positive values relating to positive behavior and the ideals contained in looking down on others, and embracing Indonesian culture. Morals are prosesses for a person’s everyday behavior, habits of behavior that are in accordance with existing standards in the local society and traditions or customs of others must be observed, and as a measure of good, bad rational, unnatural, right, and wrong someone in their behavior. Through observation data, interviews, and documentation, this study used a qualitative approach using the triangulation method (combined). The findings revealed that the Ajai dance contains positive moral qualities such as mutual respect, not looking down on others, and respecting other’s perspectives. Keywords: Ajai Dance, Moral