ANALISIS PERENCANAAN PENJADWALAN PRODUKSI DENGAN MENGGUNAKAN METODE MATERIAL REQUIREMENT PLANNING (MRP) PADA USAHA UMKM DI KOTA TARAKAN (Studi Pada UMKM Ikan Tipis/Pepija UD Indah Lestari) | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION
Image of ANALISIS PERENCANAAN PENJADWALAN PRODUKSI DENGAN MENGGUNAKAN METODE MATERIAL REQUIREMENT PLANNING (MRP)
PADA USAHA UMKM DI KOTA TARAKAN 
(Studi Pada UMKM Ikan Tipis/Pepija UD Indah Lestari)

ANALISIS PERENCANAAN PENJADWALAN PRODUKSI DENGAN MENGGUNAKAN METODE MATERIAL REQUIREMENT PLANNING (MRP) PADA USAHA UMKM DI KOTA TARAKAN (Studi Pada UMKM Ikan Tipis/Pepija UD Indah Lestari)

Pengarang : Diki Wahyudi - Personal Name;

Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2025
XML Detail Export Citation
    SKRIPSI

Abstract

Setiap usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang bergerak di bidang produksi dituntut untuk memiliki perencanaan dan penjadwalan produksi yang efisien guna menghindari keterlambatan produksi, pemborosan bahan baku, dan ketidaksesuaian antara kapasitas produksi dengan permintaan pasar. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perencanaan penjadwalan produksi pada UMKM Ikan Tipis/Pepija UD Indah Lestari di Kota Tarakan dengan menggunakan metode Material Requirement Planning (MRP). Hasil peramalan menggunakan metode Exponential Smoothing menunjukkan bahwa kebutuhan produksi untuk bulan Januari 2025 sebesar 1.216,30 kg produk ikan tipis/pepija. Nilai ini dijabarkan ke dalam Master Production Schedule (MPS) mingguan secara merata. Metode MRP dalam penelitian ini menggunakan pendekatan Lot for Lot (LFL), Economic Order Quantity (EOQ), dan Period Order Quantity (POQ), serta didukung oleh metode peramalan Exponential Smoothing untuk mengetahui kebutuhan bahan baku di masa mendatang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peramalan kebutuhan produksi ikan tipis/pepija pada bulan Januari 2025 adalah sebesar 1.216,30 kg, dengan kebutuhan bahan baku ikan basah sebesar 12.163,02 kg. Dari hasil perhitungan metode Lot Sizing, diperoleh bahwa metode Lot for Lot dan POQ menghasilkan total biaya persediaan sebesar Rp120.000, sedangkan metode EOQ menghasilkan biaya sebesar Rp7.360.000. Dengan demikian, metode Lot for Lot dan POQ lebih efektif dalam menekan biaya persediaan pada UMKM UD Indah Lestari.

Kata kunci : Material Requirement Planning, Lot Sizing, Lot for lot, Economy Order Quantity, Part Period Quantity, dan Ekxponential Smoothing

Efficient production planning and scheduling are essential for any micro, small, and medium enterprise (MSME) engaged in manufacturing to prevent production delays, minimize raw material waste, and ensure alignment between production capacity and market demand. This study aims to analyze production scheduling planning at UD Indah Lestari, an Ikan Tipis/Pepija MSME in Tarakan City, utilizing the Material Requirement Planning (MRP) method. Forecasting results obtained using the Exponential Smoothing method indicate a required production volume of 1.216,30 kg of ikan tipis/pepija product for January 2025. This quantity is then disaggregated into an equitable weekly Master Production Schedule (MPS). The MRP methodology in this research incorporates Lot for Lot (LFL), Economic Order Quantity (EOQ), and Period Order Quantity (POQ) lot sizing techniques, complemented by the Exponential Smoothing forecasting method to ascertain future raw material requirements. The findings demonstrate that the forecasted production requirement for ikan tipis/pepija in January 2025 is 1.216,30 kg. necessitating 12.163,02 kg of wet fish as raw material. Analysis of the Lot Sizing methods revealed that both Lot for Lot and POQ methods resulted in a total inventory cost of Rp120.000, whereas the EOQ method yielded a cost of Rp7.360.000. Consequently, the Lot for Lot and POQ methods are more effective in minimizing inventory costs for UD Indah Lestari. Keywords: Material Requirement Planning, Lot Sizing, Lot for Lot, Economic Order Quantity, Period Order Quantity, Exponential Smoothing

Detail Informasi