
Analisis Kemampuan Representasi Matematis Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Matematika Materi Garis Singgung Lingkaran Pada Kelas IX SMP Negeri 4 Tarakan
Pengarang : Aisyah - Personal Name;
Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2017XML Detail Export Citation
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mengetahui kemampuan representasi matematis siswa pada materi garis singgung lingkaran di kelas IX SMP Negeri 4 Tarakan.
Jenis Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Kuantitatif Deskriptif. Penelitian ini dilaksanakan pada semester ganjil tahun pelajaran 2017/2018 di SMP Negeri 4 Tarakan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas IX SMP Negeri 4 Tarakan. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara simpel random sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas IX-4. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tes kemampuan representasi matematis siswa. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif. Analisis deskriptif meliputi rata-rata hitung dan simpangan baku.
Hasil analisis menunjukkan bahwa kemampuan representasi matematis siswa SMP Negeri 4 Tarakan adalah sebagai berikut: (1) pada indikator kemampuan representasi verbal berupa kata-kata atau teks tertulis dengan rata rata 1, 833 tergolong kategori “cukup”, (2) pada indikator kemampuan representasi simbolik dengan rata-rata sebesar 3,150 tergolong kategori “baik”, (3) Pada indikator kemampuan representasi visual dengan rata-rata sebesar 1,845 termasuk kategori “cukup”. Kemampuan representasi tertinggi siswa adalah representasi simbolik dengan kategori tinggi. Hal ini ditunjukkan dengan kemampuan siswa dalam menafsirkan masalah kedalam bentuk simbolik berupa ekspresi matematis sudah baik.. Sedangkan kemampuan representasi visual dan verbal termasuk dalam kategori rendah. Hal ini ditunjukkan dengan siswa kurang mampu menyelesaikan masalah dengan menggunakan representasi verbal dan siswa sulit mengungkapkannya dengan menggunakan kata-kata dan kemampuan representasi visual siswa yang rendah ditunjukkan dengan siswa kurang memahami konsep gambar atau kurang dalam memvisualisasikan jawaban kedalam bentuk gambar pada materi garis singgung lingkaran.
Kata Kunci: Kemampuan Representasi Matematis, Garis Singgung Lingkaran
This study aimed to determine the ability of math representation at grade IX SMPN 4 Tarakan on the material of tangent of circle. The design of this study was descriptive quantitative research. The research was conducted in the first semester of the 2017/2018 academic year in SMP Negeri 4 Tarakan. A Sample was taken by simple random sampling. Samples are class IX-4. Technique of collecting data are using tests. Data were analyzed using descriptive analysis. Descriptive analysis covering the arithmetic mean and standard deviation. The analysis is conclude that the ability of math representation student at grade IX of SMPN 4 Tarakan are as follows : (1) The indicator verbal representation ability as words or written text with an average of 1833, including the category “sufficient”, (2) The indicator symbolic representation ability with an average of 3,150, including the category “good”, and (3) The indicator visual representation ability with an 1,845 including the category “sufficient”. The symbolic representation ability is the highest category. This is shown by the ability of students in interpreting the problem into a symbolic form of mathematical expression is good. Visual representation ability and verbal representation ability is low category. This is shown by the students being less able to solve the problem by using verbal representation and the students find it difficult to express it using the words and the ability of the students' visual representation which is low shown by the students less understanding of the concept of drawing or less in visualizing the answer into image form on the tangent material of the circle. Keywords: Representation Ability, Tangent of Circle