
Pengaruh Promosi Dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Umk Keripik Usus Ayam Jaya Di Kota Tarakan
Pengarang : Josua Cristian - Personal Name;
Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2024XML Detail Export Citation
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh promosi dan harga terhadap keputusan pembelian UMK Keripik Usus Ayam Jaya di kota Tarakan. Penelitian ini dilakukan di Tarakan. Populasi dari penelitian ini adalah pelanggan yang membeli produk keripik usus ayam jaya di Kota Tarakan. Pengumpulan data dilakukan menggunakan metode non- probability sampling dengan teknik purposive sampling dengan total 120 responden. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei berupa kuesioner. Pengukuran variabel pada penelitian ini menggunakan skala Likert. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda yang diolah menggunakan program SPSS V. 27 hasil dari pengujian hipotesis menunjukkan bahwa variabel promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian keripik usus ayam jaya dan harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian keripik usus ayam jaya.
Kata Kunci : Promosi, Harga dan Keputusan Pembelian
This study aimed to examine the influence of promotions and prices on purchasing decisions for MSEs of Ayam Jaya Intestinal Chips in Tarakan City. This research was conducted in Tarakan. The population of this study was customers who purchased Jaya chicken intestine chips products in Tarakan City. Data was collected using the non-probability sampling method with a purposive sampling technique with 120 respondents. This study uses a quantitative approach with a survey method in questionnaire form. Variable measurement in this study uses a Likert scale. The analytical method used is multiple regression analysis processed using the SPSS program version 27, the hypothesis testing results show that the promotion and price variables have a positive and significant effect on the purchasing decision of Jaya chicken intestine chips. Keywords: Promotion, Price and Purchasing Decision