
Pengaruh Solution Focused Brief Counseling (SFBC) Terhadap Perencanaan Karir Siswa Kelas XI TKP SMK Negeri 2 Tarakan
Pengarang : Verra Septiana Wati - Personal Name;
Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2024XML Detail Export Citation
Abstract
Perencanaan Karir merupakan suatu proses dimana individu memilih suatu bidang karir dan mengambil tahapan untuk mencapai tujuan-tujuan karir yang sesuai dengan potensi diri. Banyaknya masalah perencanaan karir juga ditemukan di SMK Negeri 2 Tarakan, hal ini dibuktikan dengan sebagai besar peserta didik masih bingung dan belum tahu ingin kemana setelah lulus nantinya. Perencanaan karir merupakan salah satu hal yang sangat penting untuk seseorang menunjang masa depan. Teknik Solution Focused Brief Counseling (SFBC) membantu seseorang atau konseli untuk menemukan solusi, mencari jalan keluar atau memecahkan masalahnya sendiri dengan kurun waktu yang singkat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh dari Solution Focused Brief Counseling (SFBC) terhadap perencanaan karir siswa kelas XI TKP SMK Negeri 2 Tarakan. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan pre-experiment dan desain one-group pretest-posttest design. Jenis pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling, dengan jumlah populasi sebanyak 57 siswa dan sampel berjumlah 6 siswa kelas XI TKP. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan instrumen berupa angket dengan skala likert tentang perencanaan karir. Analisis data yang digunakan adalah uji Wilcoxon Signed Rank dengan nilai Asymp. Sig. (2-tailed) sebesar 0,000 < 0,05 maka Ho ditolak dan Ha diterima, yang berarti terdapat pengaruh dari teknik Solution Focused Brief Counseling (SFBC) terhadap perencanan karir siswa kelas XI TKP SMK Negeri 2 Tarakan.
Kata Kunci: Perencanaan Karir, Solution Focused Brief Counseling (SFBC)
Career planning is when individuals select a career path and take steps to achieve their career goals in alignment with their potential. Many students at SMK Negeri 2 Tarakan face challenges in career planning, as evidenced by the fact that many are still uncertain about their future paths after graduation. Effective career planning is essential for building a successful future. The Solution Focused Brief Counseling (SFBC) technique assists individuals in identifying solutions and finding ways to address their issues within a short timeframe. This study aims to assess the effect of Solution Focused Brief Counseling (SFBC) on the career planning of class XI TKP students at SMK Negeri 2 Tarakan. The study employs a quantitative approach with a pre-experimental design, precisely a one-group pretest-posttest format. The sampling method used is purposive sampling, involving a total population of 57 students, with a sample size of 6 class XI TKP students. Data collection was conducted using a questionnaire instrument featuring a Likert scale to evaluate career planning. The data analysis used the Wilcoxon Signed Rank test, which revealed an Asymp. Sig. (2-tailed) value of 0.000, which is less than 0.05. This result led to the rejection of the null hypothesis (Ho) and the acceptance of the alternative hypothesis (Ha), indicating that the Solution Focused Brief Counseling (SFBC) technique has a significant impact on the career planning of class XI TKP students at SMK Negeri 2 Tarakan. Keywords: Career Planning, Solution Focused Brief Counseling (SFBC)