
Asuhan Keperawatan Pada Pasien Dengan Anemia Di Ruang Anggrek A Rumah Sakit Umum Daerah Dr. H. Jusuf SK Tarakan
Pengarang : Anjella Sinthia Nso - Personal Name;
Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2024XML Detail Export Citation
Abstract
Secara umum anemia adalah kondisi kurangnya sel darah merah (eritrosit) pada seseorang dengan penyebab yang multifaktorial. Hal ini dapat menjadi suatu masalah yang serius karena sel darah merah mengandung hemoglobin yang memiliki fungsi untuk mengangkut oksigen ke seluruh tubuh anemia ditandai dengan pusing, lemas, mual serta penurunan Hb. Anemia biasanya disebabkan oleh kekurangan zat besi, asam folat, vitamin B12, dan vitamin A, serta kekurangan beberapa nutrisi dan infeksi lainya.Tujuan penulisan ini adalah untuk mengetahui gambaran asuhan keperawatan pada pasien dengan Anemia di Ruang Anggrek A Rumah Sakit Umum Daerah Dr. H. Jusuf SK Tarakan. Metode Laporan Tugas Akhir ini menggunakan case study. Peneliti melakukan asuhan keperawatan dua orang pasien dewasa dengan anemia. Hasil yang didapatkan pada pasien 1 berdasarkan 3 diagnosis keperawatan terdapat 1 diagnosis yang belum teratasi yaitu resiko defisit nutrisi sedangkan pada pasien 2 terdapat 4 diagnosis keperawatan dan terdapat 2 diagnosis keperawatan yang belum teratasi yaitu gangguan mobilitas fisik dan gangguan pola tidur. Berdasarkan literatur yang digunakan terdapat 4 diagnosis keperawatan yang dapat ditegakkan pada pasien dengan anemia, namun yang ditemukan pada pasien hanya dua diagnosis yang sama, yaitu ketidakefektifan perfusi jaringan perifer dan nyeri akut. Intervensi yang dilakukan disesuaikan dengan kondisi pasien, sarana dan prasarana. Penyusunan studi kasus ini diharapkan dapat menjadi referensi dalam peningkatan mutu asuhan keperawatan, khususnya pada pasien dengan anemia.
Kata Kunci: Asuhan Keperawatan, Anemia, Case Study
Anemia is a condition characterized by a deficiency of red blood cells (erythrocytes) in the body, with a multitude of potential causes. This can be a significant health concern as red blood cells contain hemoglobin, which is responsible for transporting oxygen throughout the body. Anemia is characterized by a range of symptoms, including dizziness, weakness, nausea, and a reduction in Hb levels. An insufficient supply of important nutrients such as iron, folic acid, vitamin B12, and vitamin A often causes anemia. Furthermore, shortages in other minerals and viruses can also lead to anemia. This paper aims to define the nursing care needs of frail patients in Anggrek Room A of Dr. H. Jusuf SK Tarakan Hospital. A case study is used in this way of completing the Final Project Report. Two adult patients with anemia received nursing care from the researchers. The results obtained in patient 1 based on three nursing diagnoses show that one diagnosis has not been resolved, namely the risk of nutritional deficits, whereas patient 2 has four nursing diagnoses and two nursing diagnoses that have not been resolved, namely physical mobility disorders and sleep pattern disorders. A study of the literature suggests that four nursing diagnoses can be made in patients with anemia. A closer look at the data reveals that patients have just two diagnoses: poor perfusion of peripheral tissues and severe discomfort. medical state, as well as the available facilities and infrastructure. The development of this case study is expected to serve as a model for improving the quality of nursing care, particularly for patients with anemia. Keywords: Nursing Care, Anemia, Case Study