
Penerapan Terapi Inhalasi Uap Minyak Kayu Putih (Eucalyptus) Pada Anak Dengan Infeksi Saluran Pernapasan Akut Di Ruang Rawat Inap Anak
Pengarang : Julias Pinta - Personal Name;
Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2024XML Detail Export Citation
Abstract
Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) adalah radang akut saluran pernapasan atas maupun bawah yang disebabkan oleh bakteri dan virus tanpa atau disertai dengan radang parenkim paru. Terapi inhalasi uap adalah menghirup uap dengan atau tanpa obat melalui saluran pernapasan bagian atas, dalam hal ini merupakan tindakan untuk membuat pernapasan lebih lega, sekret lebih encer dan mudah dikeluarkan. Tujuan dari penulisan karya ilmiah akhir ners ini ialah untuk menerapkan terapi inhalasi uap minyak kayu putih terhadap anak dengan infeksi saluran pernapasan akut. Penulis menggunakan metode case report dengan jumlah responden sebanyak 2 pasien dirawat sesuai SPO RS dengan penerapan terapi inhalasi uap minyak kayu putih selama 3 hari. Sebelum dilakukan terapi inhalasi minyak kayu putih, terdengar suara wheezing pada kedua pasien dan frekuensi pernapasan di atas nilai normal. Setelah dilakukan terapi selama 3 hari, terdapat perubahan penurunan suara wheezing dan frekuensi pernapasan dalam batas normal secara bertahap. Asuhan keperawatan telah diberikan kepada pasien anak dengan ISPA yang memiliki diagnosis keperawatan utama bersihan jalan napas tidak efektif dengan intervensi inhalasi uap minyak kayu putih selama 3 hari. Setelah 3 hari dilakukan terapi inhalasi uap minyak kayu putih didapatkan hasil adanya penurunan bersihan jalan napas pada pasien dengan berkurangnya keluhan sesak dan batuk.
Kata Kunci: Anak, Bersihan Jalan Napas Tidak Efektif, ISPA, Studi Kasus, Uap Minyak Kayu Putih
Acute Respiratory Infection (ARI) is an acute inflammation of the upper and lower respiratory tract caused by bacteria and viruses without or accompanied by inflammation of the lung parenchyma. Steam inhalation therapy is inhaling steam with or without medication through the upper respiratory tract, in this case,an action to make breathing easier, secretions thinner, and easier to expel. The aim of writing this final scientific paper for nurses was to apply eucalyptus oil vapor inhalation therapy to children with acute respiratory infections. The author used the case report method with two respondents, patients treated according to the hospital's SOP by applying eucalyptus oil steam inhalation therapy for three days.Before eucalyptus oil inhalation therapy, wheezing sounds were heard in both patients, and the respiratory frequency was above average. After three days of therapy,there was a gradual decrease in wheezing and respiratory frequency within normal limits.Nursing care has been provided to pediatric patients wih ARI who have a primary nursing diagnosis of ineffective airway clearance with eucalyptus oil vapor inhalation intervention for three days. After three days of eucalyptus oil steam inhalation therapy, the results showed a decrease in airway clearance in patients with reduced complaints of shortness of breath and coughing. Keywords: Children, Ineffective Airway Clearance, ARI, Case Study, Eucalyptus Oil Vapor