Asuhan Kebidanan Komprehensif Pada Ny. S Di Puskesmas Karang Rejo | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION
Image of Asuhan Kebidanan Komprehensif Pada Ny. S Di Puskesmas Karang Rejo

Asuhan Kebidanan Komprehensif Pada Ny. S Di Puskesmas Karang Rejo

Pengarang : Nur Aziza Annisa - Personal Name;

Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2024
XML Detail Export Citation
    LAPORAN TUGAS AKHIR

Abstract

Di Indosesia upaya peningkatan upaya status kesehatan ibu dan anak merupakan salah satu program prioritas. Hal ini dikarenakan masalah kesehatan ibu dan anak masih menjadi salah satu permasalahan utama di bidang kesehatan. Hasil Long Form SP 2020 mencatat nilai AKI Kalimantan Utara adalah sebesar 194 per 100.000 kelahiran hidup, lebih tinggi dari angka nasional yang sebesar 189. Penulisan LTA ini memiliki tujuan untuk memberikan asuhan kebidanan pada ibu hamil terutama pada Trimester III dengan menggunakan pendekatan asuhan kebidanan. Pelayanan asuhan kehamilan pada Ny. S G3P2A0 dilakukan di Puskesmas Karang Rejo Jl. Yos Sudarso, Kota Tarakan, Kalimantan Utara. Waktu yang digunakan selama melakukan asuhan pada Ny. S yaitu pada bulan Maret – April 2024. Pada pemeriksaan kunjungan pasien mengeluh nyeri perut bagian, tidak di dapatkan masalah dan hasil pemeriksaan pada Ny. S masih dalam batas normal. Ny. S melakukan kunjungan antenatal sebanyak 7 kali dan hanya dilakukan standar asuhan 10 T. Melakukan asuhan kebidanan komprehensif dari masa kehamilan, persalinan, nifas dan BBL pada Ny. S di Puskesmas Karang rejo dan memberikan asuhan secara menyeluruh mulai data subjektif, objektif, menegakkan diagnosa, dan penatalaksanaan sesuai kebutuhan klien. Diharapkan tenaga kesehatan khususnya bidan akan terus berperan aktif dalam memberikan pelayanan kebidanan yang berkualitas pada klien.

In Indonesia, efforts to improve maternal and child health status are one of the priority programs. This is because maternal and child health issues are still one of the main problems in the health sector. The results of the 2020 SP Long Form recorded that the MMR value of North Kalimantan was 194 per 100,000 live births, higher than the national figure of 189. The purpose of writing this LTA is to provide midwifery care to pregnant women, especially in the third trimester, using a midwifery care approach. Pregnancy care services for Mrs. S G3P2A0 were carried out at the Karang Rejo Health Center on Yos Sudarso Street, Tarakan City, North Kalimantan. The time used to provide care for Mrs. S was in March - April 2024. During the visit, the patient complained of abdominal pain, no problems were found and the results of the examination on Mrs. S were still within normal limits. Mrs. S made 7 antenatal visits and only carried out standard care 10 T. Conducting comprehensive midwifery care from pregnancy, childbirth, postpartum and BBL to Mrs. S at Karang Rejo Health Center and providing comprehensive care starting from subjective and objective data, establishing diagnosis, and management according to client needs. It is expected that health workers, especially midwives, will continue to play an active role in providing quality midwifery services to clients.

Detail Informasi