
Identifikasi Minat Belajar Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas VIII SMPN 5 Tarakan
Pengarang : Muhammad Ardiansyah - Personal Name;
Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2024XML Detail Export Citation
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi minat belajar terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran matematika. Jenis penelitian adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode deskriptif. Penelitian deskriptif kuantitatif adalah penelitian yang menggambarkan keadaan suatu objek secara akurat sesuai dengan keadaan sekarang. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 5 Tarakan yang berjumlah 205 siswa yang terdiri dari 8 kelas. Sampel penelitian ini adalah semua siswa kelas VIII SMP Negeri 5 Tarakan yang berjumlah 205 siswa terdiri dari 8 kelas dari 9 kelas. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik sampling jenuh. Sampling jenuh adalah teknik penentuan sampel bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner dan nilai PAS (penilaian akhir semester) SMP Negeri 5 Tarakan. Instrumen penelitian yang digunakan adalah kuesioner. Untuk uji validitas dari 28 item pernyataan menggunakan rumus korelasi product moment dengan hasil 25 item yang dinyatakan valid. Nilai alpa cronbach adalah 0,908 dan berada pada kategori sangat tinggi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis statistik deskriptif (Mean, Simpangan baku, dan Persentase). Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa minat belajar siswa tergolong sedang sebesar 69,76% atau (143 siswa dari 205 sampel). Sedangkan hasil belajar siswa dominan rendah yang dapat dilihat pada hasil penelitian yang menunjukkan sebesar 47,80% atau (98 siswa dari 205 sampel).
Kata Kunci: Minat Belajar, Hasil Belajar
The study aims to determine the relationship between learning interests and student learning achievement in mathematics. The research is guantitative, with a descriptive method. A guantitative descriptive study is a type of research that accurately characterizes an object's current state. The study included 205 students from grade VIII at SMP Negeri 5 Tarakan, who were divided into eight classes. The research sample included all 205 eighth-grade SMP Negeri 5 Tarakan students, representing eight of nine classes. A saturated sampling method was used. Saturated sampling is a sampling approach that uses the entire population as a sample. The data was obtained through guestionnaires and the end-of-semester assessment (PAS) score from SMP Negeri 5 Tarakan. A guestionnaire was the research tool used. The product-moment correlation algorithm confirmed the validity of 25 of the 28 statement items in the validity test. The Cronbach's alpha value is 0.908, which is considered very high. Descriptive statistical analysis was utilized to analyze the data (mean, standard deviation, and percentage). The study's findings evaluated students' learning interests as moderate at 69.76”9 (143 out of 205 samples). Meanwhile, the student's learning achievement was generally low, at 47.80” (98 students out of 205 samples). Keywords: Learning Interests, Learning Achievement