Pemertahanan Bahasa Jawa Pada Kalangan Remaja Di Desa Panca Agung Kecamatan Tanjung Palas Utara (kajian Sosiolinguistik) | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION
Image of Pemertahanan Bahasa Jawa Pada Kalangan Remaja Di Desa Panca Agung Kecamatan Tanjung Palas Utara (kajian Sosiolinguistik)

Pemertahanan Bahasa Jawa Pada Kalangan Remaja Di Desa Panca Agung Kecamatan Tanjung Palas Utara (kajian Sosiolinguistik)

Pengarang : Cholifah Isnaeni - Personal Name;

Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2024
XML Detail Export Citation
    SKRIPSI

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang faktor-faktor pemertahanan bahasa dan penggunaan Bahasa Jawa yang dilakukan oleh penutur remaja yang tinggal di Desa Panca Agung Kecamatan Tanjung Palas Utara. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan sosiolinguistik. Sumber data dalam penelitian ini berupa responden sebanyak 30 orang yang merupakan remaja berusia 12-21 tahun serta penduduk asli dari Desa Panca Agung. Teknik yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, angket/kuesioner, rekam dan catat dalam kartu data. Data dalam penelitian ini berupa komunikasi yang digunakan oleh penutur remaja yang tinggal di Desa Panca Agung. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan ditemukan bahwa sebagian besar remaja di Desa Panca Agung masih aktif dalam menggunakan bahasa Jawa sebagai komunikasi mereka sehari-hari. Adapun faktor-faktor yang mempengaruhi pemertahanan bahasa Jawa ini adalah keluarga, lingkungan pertemanan, kebiasaan dari kecil, kesadaran diri sendiri, dan adanya rasa bangga saat berkomunikasi menggunakan bahasa Jawa.

Kata kunci : Pemertahanan Bahasa, Bahasa Jawa, Desa Panca Agung, Sosiolinguistik

This study aimed to describe the factors of language preservation and the use of javanese language performed by teenagers who live in Panca Agung Village, Tanjung Palas Utara Subdistrict. The research method in this study was a qualitative research methode, with a sociolinguistic approach. The sourches of research data where 30 respondents who were teenagers aged 12-21 years and originated from Panca Agung Village. The techniques used in this research were observation, questionnaire, record and note in the data card. The data of this study was in the from of communication used by teenagers who live in Panca Agung Village. Based on the result of research and discussion, it is found that most teenagers in Panca Agung Village are still active in using Javanese as their daily communication. The factors that influence the preservation of Javanese language are family, friendship environment, habits from childhood, self-awareness, and a sense of pride when communicating using Javanese. keywords: Language Preservation, Javanese Language, Panca Agung Village, Sociolinguistics.

Detail Informasi