
Peran Dewan Komisaris Independen Dalam Memoderasi Efisiensi Operasional, Leverage, Intellectual Capital Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Pada Perusahaan Sektor Industri Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2018-2022)
Pengarang : Anggita Khusnul Maratin - Personal Name;
Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2024XML Detail Export Citation
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran dewan komisaris independen dalam memoderasi pengaruh efisiensi operasional, leverage dan intellectual capital terhadap nilai perusahaan pada perusahaan sektor industri yang terdaftar di bursa efek Indonesia (BEI) selama periode 2018-2022. Pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling yang diperoleh sebanyak 35 perusahaan sehingga memperoleh 175 data observasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan SEM-PLS dengan aplikasi WarpPLS versi 7.0. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa efisiensi operasional berpengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan, leverage berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap nilai perusahaan, intellectual capital berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap nilai perusahaan, dewan komisaris independen mampu memoderasi dengan memperkuat pengaruh efisiensi operasional terhadap nilai perusahaan, dewan komisaris independen tidak mampu memoderasi pengaruh leverage terhadap nilai perusahaan, dewan komisaris independen memoderasi dengan memperlemah pengaruh intellectual capital terhadap nilai perusahaan. Implikasi teoritis penelitian ini mendukung teori sinyal dan agensi dalam meningkatkan nilai perusahaan.
Kata kunci: Efisiensi Operasional, Leverage, Intellectual Capital, Dewan Komisaris Independen, Nilai perusahaan
This research aims to determine the role of the independent commissioners in moderating the influence of operational efficiency, leverage, and intellectual capital on the company value of industrial sector companies listed on the Indonesian Stock Exchange during the period 2018-2022. Sampling using the purposive sampling method to 35 companies was obtained with results in 175 observation data. The data analysis technique in this research uses SEM-PLS with WarpPLS applications version 7.0. The research results indicate that operational efficiency has a significant positive effect on company value, leverage, and intellectual capital insignificant negative effect on company value. The independent commissioners can moderate by strengthening the influence of operational efficiency on company value, the independent commissioners are unable to moderate the influence leverage on company value, the independent commissioners moderate by weakening the influence of intellectual capital on company value. The theoretical implications of this research support signaling and agency theory in increasing company value. Keywords: Operational Efficiency, Leverage, Intellectual Capital, Independent Commissioners, and Company Value