
Peran Taman Berkampung Terhadap Kesejahteraan Pelaku Usaha Di Taman Berkampung Kota Tarakan
Pengarang : Putri Anggraini - Personal Name;
Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2024XML Detail Export Citation
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pendapatan dan kesejahteraan pelaku usaha di taman berkampung Kota Tarakan. Teknik analisis data menggunakan skala likert dan analisis pendapatan usaha. Dengan pendekatan kualitatif deskriptif dan teknik random sampling dan menggunakan pengambilan sampel dengan rumus slovin didapatkan sampel 62 responden. Hasil penelitian menggunakan indikator kesejahteraan sosial dan ekonomi menunjukkan bahwa perhitungan skala likert dengan hasil konversi sebesar 90,53% termasuk dalam kriteria persentase kategori Sangat Sejahtera. Dan dari hasil perhitungan analisis pendapatan usaha pada penelitian ini diperoleh rata-rata hasil bersih pelaku usaha taman berkampung Kota Tarakan sebesar Rp 2.742.209 melebihi dari rata-rata hasil bersih pekerja informal Kota Tarakan sebesar Rp 2.253.855 maka dapat dikatakan Sejahtera, sehingga dapat disimpulkan taman berkampung berperan dalam kesejahteraan pelaku usaha di taman berkampung Kota Tarakan.
Kata Kunci : Barang Publik, Kesejahteraan, Pendapatan Usaha
This research aims to find out the income and welfare of entrepreneurs in the Taman Berkampung of Tarakan City Data analysis techniques using a Likert scale and business income analysis. The approach used is descriptive qualitative with random sampling techniques and using sampling with the Slovin formula, a sample of 62 respondents was obtained. The results of research using social and economic welfare indicators show that the Likert scale calculation with a conversion result of 90.53% was included in the percentage criteria for the Very Prosperous category The results of the business income analysis calculations in this research, it was found that the average net income of entrepreneurs in Taman Berkampung of Tarakan City was IDR 2,742,209, exceeding the average net income of informal workers of Tarakan City was IDR 2,253,855, so it can be told that Prosperous, so it can be concluded that Taman Berkampung has a role in the welfare of entrepreneurs in the Taman Berkampung of Tarakan City Keywords Public Goods, Welfare, Business Income