
Analisis Performa Mesin Penepung Tipe Disc Mill FFC-15 Dalam Memproduksi Tepung Jagung
Pengarang : Johansen - Personal Name;
Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2023XML Detail Export Citation
Abstract
Mesin penepung tipe disc mill FFC-15 yang terdapat di Laboratorium Teknik Mesin Universitas Borneo Tarakan belum diuji performanya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis performa mesin penepung tipe disc mill FFC-15. Metode yang digunakan adalah metode experimental yang mana 1 kilogram biji jagung kering digiling menjadi tepung dengan variasi saringan 3 mm, 1,5 mm, dan 1 mm. Hasil penelitian ini menunjukkan kapasitas aktual pada saringan 3 mm sebesar 29,54 kg/jam, pada saringan 1,5 mm sebesar 19,93 kg/jam, dan pada saringan 1 mm sebesar 11,69 kg/jam. Efisiensi penepungan pada saringan 3 mm sebesar 53,71%, pada saringan 1,5 mm sebesar 36,24%, dan pada saringan 1 mm sebesar 21,25%. Persentase susut massa pada saringan 3 mm sebesar 4,46%, pada saringan 1,5 mm sebesar 4,18%, dan pada saringan 1 mm sebesar 9,14%. Persentase tepung tercecer pada saringan 3 mm sebesar 2,96%, pada saringan 1,5 mm sebesar 3,44%, dan pada saringan 1 mm sebesar 6,1%. Rendemen penepungan pada saringan 3 mm sebesar 95,58%, pada saringan 1,5 mm sebesar 95,82%, dan pada saringan 1 mm sebesar 90,86%.
Kata Kunci: Analisis performa, Biji jagung, Disc Mill FFC-15, Saringan
The performance of the FFC-15 disc mill-type flouring machine at the Mechanical Engineering Laboratory at the University of Borneo Tarakan has not been tested. The research aimed to analyze the performance of the FFC-15 disc mill-type flouring machine. The research method used was an experimental method by testing 1 kilogram of dry corn kernels which were ground into flour using a variety of 3 mm, 1,5 mm, and 1 mm sieves. The research results showed that the actual capacity on a 3 mm sieve was 29,54 kg/hour, on a 1,5 mm sieve was 19,93 kg/hour, and on a 1 mm sieve was 11,69 kg/hour. The flouring efficiency on a 3 mm sieve was 53,71%, on a 1,5 mm sieve was 36,24%, and on a 1 mm sieve was 21,25%. The percentage of mass loss on a 3 mm sieve was 4,46%, on a 1,5 mm sieve was 4,18%, and on a 1 mm sieve was 9,14%. The percentage of flour spilled on a 3 mm sieve was 2,96%, for 1,5 mm sieve was 3,44%, and on a 1 mm sieve was 6,1%. The yield of starch on a 3 mm sieve was 95,58%, for 1,5 mm sieve was 95,82%, and on a 1 mm sieve was 90,86%. Keywords: Performance analysis, corn grain, Disc Mill FFC-15, Seive