Variasi Bahasa Dalam Bahasa Toraja (Kajian Sosiolinguistik) | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION
Image of Variasi Bahasa Dalam Bahasa Toraja (Kajian Sosiolinguistik)

Variasi Bahasa Dalam Bahasa Toraja (Kajian Sosiolinguistik)

Pengarang : Mery - Personal Name;

Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2023
XML Detail Export Citation
    SKRIPSI

Abstract

Keberagaman suku dan budaya yang ada di Indonesia sangat menarik untuk dijadikan sebagai bahan penelitian Karya Tulis Ilmiah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui variasi bahasa dalam bahasa Toraja. Jenis penelitian ini adalah jenis penelitian kualitatif deskriptif. Data penelitiam ini berbentuk kata yang berkaitan dengan variasi bahasa dalam bahasa Toraja. Teknik yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik formal dan teknik informal. Sumber data penelitian ini adalah informan asli suku Toraja. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Variasi Bahasa dalam Bahasa Toraja ini bukan hanya dua kata melainkan ada empat yaitu ron’no, tobang, melenten, dan melolin. adapun juga beda pengucapan tetapi artinya sama saja seperti kata tempat cuci tangan dalam bahasa Toraja itu bukan hanya dua kata melainkan ada tiga yaitu pembasean, pessomokan, dan pembanuan. Dan berdasarkan penelitian yang telah penulis lakukan data dari kosakata sesuai konteks lebih sedikit dibandingkan dengan kosakata bebas dikarenakan data kosakata bebas yang sudah bercampur/pencampuran dengan suku lain ataupun perbedaan tempat tinggal masyarakat.Tempat wadah penelitian ini dilakukan di Kota Tarakan dengan cara wawancara informan tokoh adat Toraja mengenai variasi bahasa dalam bahasa Toraja.

Kata kunci: Variasi Bahasa, Bahasa Toraja, Sosiolinguistik.

The objective of this research was to determine the language variations in the Torajanese language. The type of this research was descriptive qualitative research. The data of this research were in the form of words related to language variations in the Torajanese language. The techniques employed in this research were formal and informal techniques. The data source of this research was the native informants interviewing informants of the Toraja traditional leaders regarding language variations in the Torajanese language. The results of this research indicated that language variations in the Torajanese language were not only two words, but there were four, namely ron’no, tobang, melenten, and melolin. There were also differences in pronunciation, but the meanings were the same, e.g, the word “handwashing place” in the Torajanese language was not only two words, but there were three, namely: pembasean, pessomokan, and pembanuan. Based on the research, the data of vocabulary according to the context was less than the free vocabulary because the data of free vocabulary had been mixed with other tribes or differences in the place of residence of the community. Keywords: Language Variations, Torajanese Language, Socialinguistics

Detail Informasi