
Analisis Pendapatan Dan Kelayakan Usahatani Cabai Rawit Di Kelurahan Mamburungan Timur Kota Tarakan
Pengarang : Husnaini Vitasari - Personal Name;
Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2023XML Detail Export Citation
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berapa besar pendapatan dan kelayakan usahatani cabai rawit di Kelurahan Mamburungan Timur Kota Tarakan. Responden dalam penelitian ini sebanyak 25 orang petani cabai rawit yang ditentukan melalui metode sensus. Jenis data yang digunakan dalam skripsi ini terdiri atas data primer dan data sekunder. Data primer yaitu data yang diperoleh melalui wawancara, observasi dan kuisioner. Data sekunder yaitu data yang diperoleh melalui dokumen, catatan, jurnal dan lain-lain yang dibutuhkan dalam penelitian. Metode analisis data dalam penelian ini menggunakan R/C Ratio. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : Pertama, rata-rata pendapatan yang diperoleh petani cabai rawit di Kelurahan Mamburungan Timur dalam satu kali musim tanam adalah sebesarRp.156.166.161. Kedua, analisis kelayakan R/C Ratio berdasarkan data yang diperoleh pada saat penelitian menunjukkan nilai sebesar 11,49 yang dapat diartikan bahwa usahatani cabai rawit di Kelurahan Mamburungan Timur layak untuk diusahakan.
Kata Kunci: Usahatani Cabai Rawit, Karakteristik, Pendapatan dan Kelayakan R/C Ratio
This research aimed to determine how much income and feasibility of cayenne pepper pepper farming in Mamburungan Timur Urban Village, Tarakan City. The respondents in this research were 25 cayenne pepper farmers taken by using the census method. The type of data used consisted of primary data and secondary data. The primary data were the data obtained through interviews, observations, and a questionnaire. The secondary data was the data obtained through documents, notes, journals. and others needed in research. The data were analyzed using R/C Ratio. The results of the research showed that: First, the average income earned by cayenne pepper farmers in Mamburungan Timur Urban Village in one planting season was Rp156,166,161. Second, the analysis of the feasibility of the R/C Ratio based on the data obtained during the research indicated a value of 11.49 which meant that cayenne pepper farming in Mamburungan Timur Urban Village was feasible. Keywords: Cayenne Pepper Farming, Characteristics, Income and Feasibility R/C Ratio