
Meningkatkan Motivasi Belajar IPA Materi Peristiwa Alam Di Indonesia Menggunakan Model Kooperatif Tipe Examples Non Examples Siswa Kelas V-B SDN 006 Tarakan
Pengarang : Nur Azizah A. - Personal Name;
Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2013XML Detail Export Citation
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk Meningkatkan Motivasi belajar IPA Materi Peristiwa Alam di Indonesia Siswa Kelas V-B SDN 006 Tarakan. Penelitian ini dilakukan mulai tanggal 29 April – 24 Mei 2013. Subjek penelitiannya adalah siswa kelas V-B SDN 006 Tarakan dengan jumlah 36 siswa, dengan rincian 19 siswa laki-laki dan 17 perempuan.
Penelitian ini dilaksanakan sebanyak 2 siklus, masing-masing terdiri dari 4 tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Teknik Model pembelajaran yang digunakan adalah menggunakan model pembelajaran examples non examples.
Hasil penelitian ini menunjukkan peningkatan motivasi belajar, lembar observasi siswa, lembar observasi guru dan hasil belajar. Hasil motivasi belajar siswa pada siklus I ketuntasannya 53% dan pada siklus II ketuntasannya adalah 81%.
Kesimpulan PTK ini adalah model pembelajaran examples non examples dapat meningkatkan motivasi belajar siswa.
Kata Kunci: Motivasi Belajar, IPA, Model Pembelajaran Examples Non-Examples
This study aims to improve learning motivation of natural science, natural material in Indonesia by student of grade V-B in SDN 006 Tarakan. This study started from 29 April till 24 May 2013. The subjects of this study are students of grade V-B SDN 006 Tarakan. Consist of 36 students with 19 of men and 17 of women. This study has done with two cycles, each consisting of four stages: planning, action, observation, and reflection. Learning model used technique is to use a learning model examples non examples. Results of this study showed increased motivation to learn, student observation sheet, observation sheets and teacher learning outcomes. Results of students' motivation in the first cycle thoroughness 52,78% and the second cycle was 80,56% thoroughness. The conclusion of this PTK is a learning model examples of non-examples can improve student motivation to learn. Keywords: Motivation to Learn, IPA, Learning Models Non Examples of Examples