Peran Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Mengimplementasikan Manajemen Berbasis Sekolah Di SDN 028 Tarakan | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION
Image of Peran Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Mengimplementasikan Manajemen Berbasis Sekolah Di SDN 028 Tarakan

Peran Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Mengimplementasikan Manajemen Berbasis Sekolah Di SDN 028 Tarakan

Pengarang : Hikmah Wahyuni Nasution - Personal Name;

Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2016
XML Detail Export Citation
    SKRIPSI

Abstract

Fokus dari penelitian ini adalah Kepemimpinan Kepala Sekolah dalam mengimplementasikan MBS di SDN 028 Tarakan dan Faktor penghambat dan pendukung dalam implementasi MBS di SDN 028 Tarakan.
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian Kualitatif Deskriptif yang dilaksanakan di SDN 028 Tarakan pada tahun ajaran 2015/2016. Sumber pada penelitian adalah data primer dan data sekunder. Informan pada penelitian adalah kepala sekolah, guru kelas VI, staff TU, komite sekolah waka kurikulum, waka kesiswaan, waka sarana dan prasarana dan waka humas. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data pada penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Berdasarkan analisis data dan pembahasan hasil penelitian pada fokus pertama yaitu tentang kepemimpinan kepala sekolah dalam mengimplementasikan MBS di SDN 028 Tarakan dapat diketahui bahwa peran kepemimpinan kepala sekolah SDN 041 Tarakan yaitu kepala sekolah sebagai edukator, manajer, administrator, supervisor, leader, inovator, dan motivator. Dalam mengimplementasikan MBS kepala sekolah menerapkannya melalui 7 komponen yaitu manajemen kurikulum dan program pengajaran, manajemen pendidik dan tenaga kependidikan, manajemen kesiswaan, manajemen keuangan, manajemen sarana dan prasarana, manajemen hubungan masyarakat dan manajemen layanan khusus. Melalui 7 komponen tersebut dapat disimpulkan bahwa implementasi MBS di SDN 028 Tarakan telah berjalan dengan baik. Sedangkan untuk fokus kedua yaitu mengenai faktor penghamat dan pendukung dalam pemanfaatan teknologi informasi di SDN 041 Tarakan. Pertama, tidak ada hambatan yang dihadapi untuk faktor internal, sedangkan untuk faktor eksternal berasal dari sarana dan prasarana, humas, dan finansial, untuk faktor pendukung implementasi MBS adalah finansial, dukungan pemerintah, budaya sekolah, dan sumber daya manusia di SDN 028 Tarakan.

Kata Kunci: Kepemimpinan Kepala Sekolah, Implementasi MBS, SDN 028 Tarakan

The objectives of this research are the principal leadership in implementing MBS in 028 Tarakan Public Elementary School and the obstacle and supporting factors in implementing MBS in the school. This research used descriptive qualitative research method applied for 028 Tarakan Public Elementary School in 2015/2016. The research data are primery and secondary data. The primary data are taken from the principal, VI grade teacher, administration staff, the vice of curriculum, the studentship teacher, the vice of human relationship, and the vice of school infrastructure. The collecting data technics are interview, observation, and documentation. The data analytical technics are reduction, presentation and conclusion data. The result for the first objective is that the leadership roles of school principal of 041 Public Elementary School are as an educator, as a manager, as an administrator, as a supervisor, as a leader, as an innovator, and as a motivator. In implementing MBS, the principle applied 7 components: curriculum and teaching program management, education and educator management, studentship management, financial management, infrastructure management, human relationship management, and special service management. The conclusion is that implementing MBS in 028 Tarakan public Elementary School has applied well. The result for the second objective are 1) there is no obstacle faced to internal factor, 2) there are some obstacles. Keywords: Principal Leadership, Implementing MBS in 028 Tarakan

Detail Informasi