
Inventarisasi Tumbuhan Obat Suku Tidung Di Desa Mansalong Kecamatan Lumbis Sebagai Penyusunan Perangkat Pembelajaran Biologi SMA Kelas X
Pengarang : Rachman Faizal - Personal Name;
Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2022XML Detail Export Citation
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk (1) menginventarisasi jenis-jenis tumbuhan obat yang digunakan oleh Suku Tidung di Desa Mansalong Kecamatan Lumbis Kalimantan Utara. (2) Mengetahui pemanfaatan tumbuhan obat Suku Tidung. (3) Mengetahui pemanfaatan tumbuhan obat Suku tidung dalam penyusunan perangkat pembelajaran Biologi di SMA Kelas X. Metode penelitian yang digunakan yaitu survei melalui pendekatan deskriptif kualitatif. Subjek pada penelitian ini adalah masyarakat yang berkompeten dalam pengetahuan tumbuhan obat dengan penentuan sampel menggunakan teknik snowball sampling untuk memperoleh data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ditemukan jenis-jenis Tumbuhan Obat yang dimanfaatkan oleh masyarakat Suku tidung di desa mansalong kecamatan lumbis sebanyak 30 jenis yang tergolong kedalam 18 famili. Famili tanaman yang umum digunakan yaitu Famili Zingiberaceae. Bagian organ yang banyak digunakan yaitu daun sebanyak 29%. Hasil penelilitian dianalisis kedalam perangkat pembelajaran kurikulum 2013. Dari hasil analisis yang dilakukan, hasil penelitian dapat dimasukkan dalam penyusunan perangkat pembelajaran mengenai kingdom plantae pada kompetensi dasar 3.7 Menerapkan prinsip klasifikasi untuk menggolongkan tumbuhan kedalam divisio berdasarkan pengamatan morfologi dan metagenesis tumbuhan serta mengaitkan peranannya dalam kelangsungan kehidupan di bumi.
Kata kunci: Desa Mansalong Kecamatan Lumbis, Inventarisasi, Tumbuhan Obat, Perangkat Pembelajaran, Suku Tidung.
This study aimed to (1) make an inventory of the herbal types used by the Tidung Tribe in Mansalong Village, Lumbis District, North Kalimantan (2) Find out the use of Tidung Tribe Herbal (3) Find Out the use of Tidung Tribe Herbal in Developing the Biology learning device in tenth grade. The Reasech Method Used was a survey trough a qualitative descriptive approach. The study subjects were herbalists determining the sample using snowball sampling to obtain data. The finfing showed that 30 herbal types were used by the Tidung people in Mansalon Village, Lumbis sub-district, which falls into 18 families. The most herbal family commonly used is the Zingiberaceae family. The tree part widely used is the leaf , about 29% the reaserch results were analyzed as a learning device in the 2013 curriculum. The analyzed results indicated that the herb is categorized in the plantae kingdom of basic competency 3.7 where applies classifying principles to segregate plants into divisions based on plant morphology observation, metagenesis, and correlating its role in life survival on earth Keywords : Mansalong Village, Inventory, Herbal, Learning Devices, Tidung Tribe.