Asuhan Keperawatan Pada Tn. M Dengan Masalah Utama Gangguan Persepsi Sensori: Halusinasi Pendengaran Di Ruang Teratai RSUD Dr. H. JUSUF SK Kota Tarakan | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION
Image of Asuhan Keperawatan Pada Tn. M Dengan Masalah Utama Gangguan Persepsi Sensori: Halusinasi Pendengaran Di Ruang Teratai RSUD Dr. H. JUSUF SK Kota Tarakan

Asuhan Keperawatan Pada Tn. M Dengan Masalah Utama Gangguan Persepsi Sensori: Halusinasi Pendengaran Di Ruang Teratai RSUD Dr. H. JUSUF SK Kota Tarakan

Pengarang : Nimas Ajeng Widyasari - Personal Name;

Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2022
XML Detail Export Citation
    LAPORAN TUGAS AKHIR

Abstract

Skizofrenia merupakan gangguan kejiwaan dan kondisi medis yang dapat mempengaruhi fungsi otak manusia, mempengaruhi emosional, tingkah laku serta dapat mempengaruhi fungsi normal kognitif. Halusinasi merupakan salah satu gejala gangguan jiwa skizofrenia dimana seseorang akan mengalami perubahan pada persepsi sensori, merasakan sensasi yang palsu berupa suara, penglihatan, pengecapan, perabaan, dan penciuman. Halusinasi pendengaran adalah klien mendengar suara-suara yang tidak berhubungan dengan stimulasi nyata yang orang lain tidak mendengarnya. Tujuannya adalah untuk mendapatkan gambaran dan pengalaman nyata tentang penerapan asuhan keperawatan pada Tn. M. Metode penulisan: deskriptif dalam bentuk studi kasus dengan pendekatan proses keperawatan pada Tn. M. Hasil pengkajian terdapat 3 masalah keperawatan yaitu: Gangguan persepsi sensori: halusinasi pendengaran, isolasi sosial, dan defisit perawatan diri: berhias. Kesimpulan: pada masalah keperawatan yang klien alami, semua memiliki keterkaitan dimulai saat klien mengalami isolasi sosial sehingga muncul gangguan persepsi sensori: halusinasi dan menyebabkan kurangnya perhatian klien dalam melakukan perawatan diri yaitu defisit perawatan diri: berhias. Pada saat pelaksanaan ada satu diagnosis yang intervensinya belumteratasi yaitu isolasi sosial. Proses asuhan keperawatan pada klien membutuhkan stimulus agar bisa mendapatkan informasi dari klien langsung, dalam melakukan tindakan keperawatan klien melakukan dengan benar dan intervensi dipertahankan. Diharapkan keluarga dan perawat di rumah sakit mampu membimbing klien melanjutkan intervensi agar indikator dapat teratasi sesuai dengan tujuan dan kriteria hasil yang ditetapkan.

Kata kunci: Asuhan Keperawatan, Gangguan Persepsi Sensori: Halusinasi Pendengaran, Skizofrenia, Studi Kasus

Schizophrenia is a psychiatric disease and medical condition that can affect normal cognitive function, emotions, behavior, and brain function of persons. Hallucinations are one of the symptoms of schizophrenic mental disorder where a person will experience changes in sensory perception, feel false sensations in the form of sound, sight, taste, touch, and smell. Auditory hallucinations are when a person hears sounds that are unrelated to actual stimulation that other people do not hear. The aim of this study was to get an overview and real experience about the application of nursing care to Mr. M. The writing method used was descriptive in the form of a case study with a nursing process approach to Mr. M. The results of the study found 3 nursing problems, namely: Sensory perception disorders: auditory hallucinations, social isolation, and self-care deficits: make-up. It was concluded that the client's nursing issues were all related to his or her social isolation, which caused hallucinations and caused the client to pay less attention to his or her own care, which resulted in significant self-care deficits. At the time of implementation there was one diagnosis whose intervention had not been resolved, namely social isolation. The process of nursing care for clients requires a stimulus in order to get information from the client directly, in carrying out nursing actions the client did it correctly and the intervention was maintained. It is expected that the family and nurses in the hospital are able to guide the client to continue the intervention so that the indicators can be resolved in accordance with the goals and outcome criteria set. Keywords: Nursing Care, Sensory Perception Disorders: Auditory Hallucinations, Schizophrenia, Case Study

Detail Informasi