
Aplikasi Hormon Giberelin Pada Bibit Tanaman Nepenthes (Nepenthes Rafflesiana)
Pengarang : Nuraini - Personal Name;
Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2016XML Detail Export Citation
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui respon pertumbuhan dan perkembangan setek bibit tanaman nepenthes (N.rafflesiana) yang mendapat aplikasi giberelin dengan dosis yang berbeda. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Februari sampai Maret 2016. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok dengan satu faktor terdiri dari 3 perlakuan yaitu P0= 0 ppm, P1= 150 ppm dan P2= 300 ppm dengan 5 ulangan, setiap unit percobaan terdiri dari 4 tanaman sehingga keseluruhan berjumlah 60 tanaman.
Hasil menunjukkan bahwa Secara keseluruhan pemberian aplikasi giberelin memberikan pengaruh tidak nyata terhadap persentase bibit yang hidup pada umur 8 minggu setelah aplikasi giberelin (msp), tinggi bibit pada umur 4 msp dan 8 msp, dan jumlah daun pada umur 8 msp. Meskipun tidak memberi pengaruh nyata, berdasarkan dari nilai rata-rata seluruh variabel pengamatan maka terdapat kesamaan adanya kecenderungan peningkatan pertumbuhan yang lebih baik pada bibit tanaman N.rafflesiana yang diberi giberelin sebanyak 150 ppm dan 300 ppm dibandingkan dengan tanpa pemberian giberelin (kontrol).
Tidak Tersedia Deskripsi