Efisiensi Pemasaran Peternak Ayam Broiler Pola Kemitraan Di Kecamatan Tarakan Utara | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION
Image of Efisiensi Pemasaran Peternak Ayam Broiler Pola Kemitraan Di Kecamatan Tarakan Utara

Efisiensi Pemasaran Peternak Ayam Broiler Pola Kemitraan Di Kecamatan Tarakan Utara

Pengarang : Moberli - Personal Name;

Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2020
XML Detail Export Citation
    SKRIPSI

Abstract

Produksi daging ayam broiler di Kota Tarakan dapat memenuhi kebutuhan pangan masyarakat Kota Tarakan. Sebagian peternak di Kota Tarakan membudidayakan ayam broiler melalui pola kemitraan. Efisiensi pemasaran merupakan satu hal yang penting dengan tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan para peternak. Tujuan penelitian (1) Untuk mengetahui pola saluran pemasaran ayam broiler pola kemitraan di Kecamatan Tarakan Utara. (2) Untuk menganalisis Margin pemasaran ayam broiler pola kemitraan di Kecamatan Tarakan Utara. (3) Untuk menganlisis Farmer’s Share dalam pemasaran ayam broiler pola kemitraan di Kecamatan Tarakan Utara. Penentuan lokasi penelitian dilakukan secara sengaja (purposive) dan Metode pengumpulan data pengambilan responden dalam penelitian ini menggunakan metode Purposive dan Snowball. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan mengenai analisis pola saluran pemasaran margin pemasaran dan farmer’s share usaha ayam broiler pola kemitraan di Kecamatan Tarakan Utara. Kesimpulan yang dapat diambil berdasarkan tujuan peneliti yaitu (1)Terdapat satu pola saluran pemasaran ayam broiler yaitu produsen (peternak) – Mitra CV Paguntaka Mitra Sejahtera - pedagang pengecer - konsumen akhir. (2) Berdasarkan hasil perhitungan margin pemasaran pada pola saluran pemasaran ayam broiler di Kecamatan Tarakan Utara diperoleh total margin pemasaran sebesar Rp. 21.697. (3) Berdasarkan hasil perhitungan farmer’s share pada pola saluran pemasaran ayam broiler di Kecamatan Tarakan Utara diperoleh farmer’s share kurang dari 50% yaitu sebesar 34,25% dengan persentase margin sebesar 65,74% sehingga dapat disimpulkan bahwa efisiensi pemasaran ayam broiler pola kemitraan di Kecamatan Tarakan Utara tidak efisien. Meskipun demikian, berdasarkan hasil analisis ada bebrapa keuntungan yang bisa diperoleh peternak dengan bermitra diantaranya yaitu 1) Harga ayam sudah ditentukan atau disepakati sebelum melakukan kegiatan beternak ayam sehingga para peternak tidak merasa khawatir akan naik turunnya harga ayam. 2) Pemasaran ayam broiler sudah terjamin sebab sudah ada mitra yang siap membeli ayam jika sudah panen. 3) Peternak hanya menyiapkan kandang, sedangkan saprotan lainnya seperti bibit, obat-obatan dan pakan sudah disediakan oleh perusahaan mitra (inti). 4) Dengan bermitra, peternak di bekali pengetahuan mengenai bagaimana cara beternak dengan baik melalui peltihan-pelatihan yang dilakukan oleh perusahaan mitra (inti).

Broiler chicken meat production in the City of Tarakan can meet the food needs of the people of Tarakan City. Broiler chicken meat production in the City of Tarakan can meet the food needs of the people of Tarakan City. Most farmers in the City of Tarakan raise broilers through a partnership pattern. Marketing efficiency is important with the aim of improving the welfare of farmers. Research Objectives (1) To determine the partnership patterns of broiler chicken marketing channels in North Tarakan Regency. (2) To analyze the marketing margins of broiler partnership patterns in North Tarakan Regency. (3) Analyzing the Farmer's Section in the pattern of broiler marketing partnerships in North Tarakan Regency. Determination of the location of the study was done intentionally (purposive) and the method of collecting respondent data in this study used the Purposive and Snowball methods. Based on the results of research that has been conducted regarding the analysis of marketing margin marketing channel patterns and farmers' share of the partnership broiler chicken business patterns in North Tarakan Regency. Conclusions that can be drawn based on the researcher's objectives are: (1) There is a pattern of marketing channels for broilers, namely producers (breeders) - CV Paguntaka Mitra Sejahtera Partners - retailers - end consumers. (2) Based on the results of the marketing margin calculation on the broiler chicken marketing channel pattern in North Tarakan Regency, the total marketing margin is Rp. 21,697. (3) Based on the results of the calculation of the share of farmers in the marketing channel pattern of broiler chickens in North Tarakan Regency obtained the share of farmers less than 50%, amounting to 34.25% with a margin percentage of 65.74% so it can be concluded that the marketing pattern of the broiler chicken partnership pattern in the District Tarakan Utara is inefficient. However, based on the results of the analysis there are several benefits that can be obtained by farmers in partnership including 1) The price of chicken has been determined or agreed before conducting chicken farming activities so that farmers do not feel worried about the ups and downs of prices. chicken prices. 2) Broiler chicken marketing is guaranteed because there are already partners ready to buy chicken at harvest time. 3) Breeders only prepare cages, while other saprotants such as seeds, medicines and feed are provided by partner companies (nucleus). 4) By partnering, farmers are given knowledge about how to breed properly through training conducted by partner companies (core).

Detail Informasi