Pengaruh Jumlah Ekspor dan Impor Terhadap Nilai Tukar (Exchange Rate ) Di Indonesia | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION
Image of Pengaruh Jumlah Ekspor dan Impor Terhadap Nilai Tukar (Exchange Rate ) Di Indonesia

Pengaruh Jumlah Ekspor dan Impor Terhadap Nilai Tukar (Exchange Rate ) Di Indonesia

Pengarang : Haslinda - Personal Name;

Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan., 2018
XML Detail Export Citation
    SKRIPSI

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh jumlah Ekspor dan Impor terhadap Nilai Tukar di Indonesia. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data sekunder yang diperoleh dari Bank Indonesia (BI). Model analisis yang digunakan adalah model Error Corection Model (ECM). Berdasarkan hasil perhitungan Error Corection Model (ECM) dalam jangka panjang menunjukkan bahwa secara parsial uji t variabel ekspor berpengaruh signifikan terhadap nilai tukar dengan nilai koefisien sebesar 4375,27 dan thitung 3,36. Impor dalam jangka panjang, tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai tukar dengan nilai koefisien sebesar 1095,85 dan thitung 1,01. Adapun secara simultan atau uji F, variabel ekspor dan impor berpengaruh signifikan terhadap nilai tukar di Indonesia. Nilai koefisien determinasi (R2) dalam jangka panjang yaitu sebesar 0,439 yang artinya kemampuan variabel independen (ekspor dan impor) dalam menerangkan variabel dependen (nilai tukar) yaitu sebesar 43,9 persen dan sisanya 56,1 persen dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak termasuk dalam model. Hasil analisis Error Corection Model (ECM) dalam jangka pendek menunjukkan bahwa secara parsial uji t variabel ekpor dan impor tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai tukar di Indonesia dengan nilai koefisien masing-masing yaitu sebesar 520,90 dan 231,97 dan thitung yaitu masing-masing sebesar 1,20 dan 0,60. Adapun secara simultan atau uji F, variabel ekspor dan impor berpengaruh signifikan terhadap nilai tukar di Indonesia. Kemudian nilai Spend Of Adjustmen yaitu sebesar 4,2 persen kecepatan ketidakseimbangan pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen yang terkoreksi pada tiap periode. Nilai koefisien determinasi (R2) dalam jangka panjang yaitu sebesar 0,072 yang artinya kemampuan variabel independen (ekspor dan impor) dalam menerangkan variabel dependen (nilai tukar) yaitu sebesar 7,2 persen dan sisanya 92,8 persen dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak termasuk dalam model.

The purpose of this study is to analyze the effect of the amount of Export and Import on the Exchange Rate in Indonesia. The type of data used in this study is secondary data obtained from Bank Indonesia (BI). The analysis model used is the Error Corection Model (ECM). Based on the calculation of the Error Corection Model (ECM) in the long run shows that partially the t test of the export variable has a significant effect on the exchange rate with a coefficient of 4375,27 and tcount 3,36. Imports in the long term, have no significant effect on the exchange rate with a coefficient of 1095,85 and tcount 1,01. As for simultaneous or F test, the export and import variables have a significant effect on the exchange rate in Indonesia. The coefficient of determination (R2) in the long run is 0,439 which means the ability of independent variables (export and import) in explaining the dependent variable (exchange rate) that is equal to 43,9 percent and the remaining 56,1 percent is influenced by other variables not included in model Error Corection Model (ECM) analysis results in the short term show that partially the t test of export and import variables does not have a significant effect on the exchange rate in Indonesia with the coefficient value of 520,90 and 231,97 and tcount, respectively amounting to 1,20 and 0,60. As for simultaneous or F test, the export and import variables have a significant effect on the exchange rate in Indonesia. Then the Spend Of Adjustment value is 4,2 percent of the speed of the imbalance of the effect of the independent variable on the dependent variable corrected in each period. The coefficient of determination (R2) in the long run is 0,072 which means the ability of independent variables (export and import) to explain the dependent variable (exchange rate) that is equal to 7,2 percent and the remaining 92.8 percent is influenced by other variables not included in model.

Detail Informasi