
PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP KORBAN TINDAK PIDANA PEMERKOSAAN INSES (Studi Kasus Putusan Nomor: 66/Pid.Sus/2022/PN Tar Dan Putusan Nomor: 122/Pid.Sus/2023/PN Tar)
Pengarang : Nerry Fitria Risamdhani
Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan,2025Abstrak Indonesia
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi perlindungan hukum terhadap anak korban tindak pidana inses di kota tarakan. serta untuk mengetahui pertimbangan hakim dalam menjatuhkan putusan terhadap korban tindak pidana pemerkosaan inses (studi kasus putusan nomor: 66/pid.sus/2022/pn tar dan putusan nomor: 122/pid.sus/2023/pn tar). seluruh sumber bahan hukum yang diperoleh dalam penelitian dianalisis dengan menggunakan analisis kualitatif. teknik pengumpulan sumber bahan hukum dilakukan dengan metode studi kepustakaan yang dilakukan dengan cara mengumpulkan dan menganalisis sumber bahan hukum primer, sumber bahan hukum sekunder, dan sumber bahan nonhukum yang relevan untuk memperoleh hasil penelitian yang objektif terkait dengan penelitian. sumber bahan hukum menggunakan sumber bahan hukum primer, sumber bahan hukum sekunder, dan sumber bahan nonhukum. metode penelitian menggunakan jenis pendekatan perundang-undangan dan pendekatan kasus. tipe penelitian yang digunakan adalah tipe penelitian hukum normatif yang dilengkapi dengan wawancara. berdasarkan hasil penelitian, maka penulis berkesimpulan bahwa perlindungan hukum terhadap anak korban inses di kota tarakan belum optimal. meskipun pelaku dijatuhi hukuman maksimal, pemulihan fisik dan psikologis korban masih terabaikan akibat kurangnya edukasi, tenaga ahli, dan regulasi yang jelas; pertimbangan hakim didasarkan pada dampak psikologis korban dan efek jera bagi pelaku. namun, hukuman bagi ayah kandung seharusnya lebih berat dari ayah tiri karena tanggung jawabnya lebih besar. namun, putusan belum mencakup upaya perlindungan lanjutan, seperti rehabilitasi atau pendampingan jangka panjang, yang sangat dibutuhkan korban inses untuk pemulihan menyeluruh. kata kunci: perlindungan hukum, inses, anak, pemerkosaan, pemulihan korban.
Abstrak Indonesia
This study aims to determine the factors that influence the legal protection of child victims of incest crime in tarakan. as well as to find out the judge's consideration in handing down a verdict against victims of incest rape (case study of decision number: 66/pid. sus/2022/pn tar and decision number: 122/pid.sus/2023/pn tar). all sources of legal material obtained in the research were analysed using qualitative analysis. the technique of collecting sources of legal material is carried out using the literature study method carried out by collecting and analysing primary legal sources, secondary legal, and relevant nonlegal sources to obtain objective research results related to the research. the research method uses a statutory approach and a case approach. the type of research is normative legal research complemented by interviews. the results concludes that the legal protection of child victims of incest in tarakan is not optimal. although the perpetrator was sentenced to the maximum penalty, the physical and psychological recovery of the victim is still neglected due to the lack of education, experts, and clear regulations; the judge's consideration is based on the psychological impact on the victim and the deterrent effect for the perpetrator. however, the punishment for biological fathers should be more severe than for stepfathers due to their more significant responsibility. however, the verdict does not include further protection efforts, such as rehabilitation or long-term assistance, which incest victims need for a comprehensive recovery. keywords: legal protection, incest, child, rape, victim recovery.