UPT. Perpustakaan Universitas Borneo Tarakan | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION
Image of Pemanfaatan Albumin Ikan Gabus (Channa striata) Sebagai Bioinhibitor Logam Besi

Pemanfaatan Albumin Ikan Gabus (Channa striata) Sebagai Bioinhibitor Logam Besi

Pengarang : Fahmi

Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan,2024
    SKRIPSI

Abstrak Indonesia

Pemanfaatan albumin ikan gabus (channa striata) sebagai bioinhibitor korosi logam besi untuk pertama kalinya telah selesai dilakukan. penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas albumin ikan gabus sebagai bioinhibitor korosi logam besi pada larutan dengan kondisi asam, netral dan basa, serta mengetahui konsentrasi albumin yang paling efektif sebagai bioinhibitor korosi logam besi. penelitian ini dibagi menjadi 2 tahap. tahap pertama adalah ekstraksi albumin dari ikan gabus dan tahap kedua adalah pengujian albumin sebagai bioinhibitor korosi logam besi. hasilnya adalah albumin berhasil diekstraksi dari ikan gabus dengan penampakan secara fisik berwarna oren. uji efektifitas sebagai bioinhibitor korosi logam besi menunjukkan hasil hingga 87% pada larutan asam. efektifitas albumin sebagai bioinhibitor korosi logam besi menunjukkan hasil yang tidak ada berbeda secara signifikan dengan penambahan albumin sebesar 0,01 gr dan 0,025 gr. hasil ini mengkonfirmasi bahwa albumin ikan gabus secara efektif dapat dimanfaatkan sebagai bioinhibitor korosi logam besi. kata kunci: albumin, bioinhibitor, ikan gabus, logam besi, korosi

Abstrak Indonesia

The use of snakehead fish albumin (channa striata) as a ferrous metal bioinhibitor for the first time has been completed. this study aimed to determine the effectiveness of snakehead fish albumin as a ferrous metal bioinhibitor in solutions with acidic, neutral and alkaline conditions, as well as to determine the most effective concentration of albumin as an iron metal bioinhibitor. this research is divided into 2 stages. the first stage is the extraction of albumin from snakehead fish and the second stage is the testing of albumin as a bioinhibitor of iron lag corrosion. the result showed that albumin was successfully extracted from snakehead fish with an orange physical appearance. efficacy tests as ferrous metal bioinhibitors show results of up to 87% in acid solutions. the effectiveness of albumin as a ferrous metal bioinhibitor showed no significant difference with the addition of albumin of 0.01 g and 0.025 gr. these results confirm that snakehead fish albumin can effectively be utilized as a ferrous metal bioinbitator. keywords: albumin, bioinhibitors, snakehead fish, ferrous metals, corrosion