UPT. Perpustakaan Universitas Borneo Tarakan | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION
Image of Analisa Pengaruh Penambahan Flywheel Terhadap Pembangkit Listrik Tenaga Angin Savonius

Analisa Pengaruh Penambahan Flywheel Terhadap Pembangkit Listrik Tenaga Angin Savonius

Pengarang : Rezki Pulung

Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan,2024
    SKRIPSI

Abstrak Indonesia

Pembangkit listrik tenaga angin adalah pembangkit listrik yang memanfaatkan angin sebagai sumber energi untuk menghasilkan energi listrik dengan cara mengubah energi kinetik pada angin menjadi energi gerak, salah satu pembangkit listrik sederhana yaitu turbin angin savonius merupakan sumber energi alternatif yang ramah lingkungan yang memiliki 3 jenis tipe (tipe u, tipe s dan tipe l). tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh terhadap putaran dan tegangan turbin savonius dengan variasi flywheel. metode penelitian ini menggunakan model observasi dan perhitungan yang terdiri dari tahap perencanaan, tahap pengamatan, tahap menambah atau memodifikasi flywheel dan pengujian. hasil penelitian menunjukkan bahwa dari hasil pengukuran dibagi menjadi 3 sebagai berikut. putaran turbin tanpa flywheel dan flywheel diperoleh nilai tertinggi 64.04 rpm dan 71.42 rpm dengan kecepatan angin 3.6 m/s, selanjutnya pengukuran flywheel a dan flywheel b diperoleh nilai tertinggi 71.42 rpm dan 67.28 rpm dengan kecepatan angin 3.6 m/s sedangkan pengukuran nilai tegangan yang diperoleh yaitu 1.24 volt, 1.29 volt dan 1.2. dapat ditarik kesimpilan bahwa semakin cepat putaran turbin makan semakin tinggi nilai rpm dan tegangan yang diperoleh. kata kunci: flywheel, rpm, savonius, tegangan, turbin

Abstrak Indonesia

Wind power plants are power plants that utilize wind as an energy source to produce electrical energy by converting kinetic energy in the wind into motion energy. one of the simple power plants is the savonius wind turbine which is an environmentally friendly alternative energy source that has 3 types (u type, s type and l type). the purpose of this research was to analyze the effect on the rotation and voltage of the savonius turbine with flywheel variations. this research method used observation and calculation model which consisted of planning stage, observation stage, adding or modifying flywheel stage and testing. the results revealed that the measurement results were divided into 3 as follows. turbine rotation without flywheel and flywheel obtained the highest value of 64.04 rpm and 71.42 rpm with wind speed of 3.6 m/s, then the measurement of flywheel a and flywheel b obtained the highest value of 71.42 rpm and 67.28 rpm with wind speed of 3.6 m/s while the measurement of the voltage value obtained was 1.24 volts, 1.29 volts and 1.2 it can be concluded that the faster the rotation of the turbine results in the higher the rpm value and the voltage obtained keywords: flywheel, rpm, savonius, voltage, turbine