UPT. Perpustakaan Universitas Borneo Tarakan | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION
Image of Analisis Gaya Bahasa Dalam Novel Tulus Untuk Orang Yang Salah Karya Boy Candra (Kajian Stilistika)

Analisis Gaya Bahasa Dalam Novel Tulus Untuk Orang Yang Salah Karya Boy Candra (Kajian Stilistika)

Pengarang : Umi Julyana

Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan,2023
    SKRIPSI

Abstrak Indonesia

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan gaya bahasa yang terdapat dalam novel yang berjudul tulus untuk orang yang salah karya boy candra. metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. data dikumpulkan dengan cara membaca novel, menyimak kalimat yang mengandung gaya bahasa dan mencatat semua hasil data berdasarkan jenis gaya bahasa, kemudian dianalisis dengan memberikan interpretasi pada data. hasil penelitian menunjukan gaya bahasa yang digunakan dalam novel tulus untuk orang yang salah terdapat tiga macam gaya bahasa, jenis gaya bahasa tersebut yaitu: gaya bahasa perulangan, anafora 50 data. gaya bahasa perbandingan, personifikasi 16 data, metafora 8 data, koreksio 3 data, alegori 2 data, perifrasis 2 data. dan gaya bahasa pertautan, klimaks 6 data. dengan total keseluruhan data yaitu 87 data. pengarang menggunakan gaya bahasa anafora untuk menegaskan secara berulang-ulang, penggunaan gaya bahasa personifikasi untuk memberikan gambaran yang sesuai antara keinginan pengarang dan bayangan pembaca., penggunaan gaya bahasa metafora untuk memberikan efek keindahan, penggunaan gaya bahasa koreksio untuk memberikan perhatian sebuah pernyataan, penggunaan gaya bahasa alegori bertujuan untuk perbandingan antara satu dengan yang lain, penggunaan gaya bahasa perifrasis untuk kata-kata berlebihan yang dapat diganti dengan satu kata, dan penggunaan gaya bahasa klimaks untuk pemaparan pikiran dari kurang penting meningkat kepada hal yang penting. kata kunci: gaya bahasa, stilistika, tulus untuk orang yang salah

Abstrak Indonesia

This research aimed to determine and describe the language style in the novel tulus for the wrong people by boy candra. the method used was a qualitive descriptive language styles, recording all data results based on the type of language style, and then analyzing by interpreting the data. the research results show three language styles were repetition style., anaphora 50 data. it was found that comparative language style, personification 16 data, metaphor 8 data. correction 3 data, allegory 2 data, periphrasis 2 data, and linking language style, climax 6 data. with a total 87 data. the analysis revaled that the author used an anaphora language style to emphasize repetition, a personification language style to provide a suitable picture between the author’s desires and the reader’s imagination, a metaphor language style to give a beautiful effect, a corrective language style to give attention to a statement, metaphorical language style to give a beautiful effect, corrective language style to give attention to a statement, allegorical language to compare one another, periphrasis language style for redundant words replaced with one word, and climax language style to present less essential thoughts increasing to important things. keywords : language style, stylistic, sincere to people