
Deskripsi Keterampilan Guru Dalam Memberi Penguatan Pada Pembelajaran Matematika Di Sekolah Dasar
Pengarang : Anggi Amelia
Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan,2023Abstrak Indonesia
Pembelajaran yang efektif dan menyenangkan pada mata pelajaran matematika dapat dipengaruhi oleh penguasaan dan penerapan guru terhadap keterampilan dasar mengajar guru, salah satunya keterampilan guru dalam memberikan penguatan yang dapat menimbulkan dorongan serta semangat siswa pada saat belajar matematika. penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keterampilan guru dalam memberikan penguatan pada pembelajaran matematika di sekolah dasar. jenis penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif yang dilaksanakan di di sekolah dasar selama empat kali pertemuan pada tahun ajaran 2022/2023. penelitian ini berfokus pada keterampilan guru dalam memberi penguatan pada pembelajaran matematika. pada penelitian sumber data berupa data primer dan sekunder. teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. adapun tahapan analisis data dilakukan dengan cara yaitu: 1) reduksi data, 2) penyajian data, 3) penarikan kesimpulan. hasil dari penelitian menunjukan bahwa guru dalam pembelajaran matematika telah menerapkan beberapa keterampilan memberi penguatan seperti penguatan gestural, penguatan kegiatan dengan guru juga mengajak siswa untuk menghafal perkalian dengan menggunakan nyanyian, penguatan mendekati, penguatan sentuhan. namun guru belum menerapkan secara menyeluruh pada siswa pada penguatan verbal terjadi ketika guru melewatkan dalam pemberian penguatan secara verbal ketika siswa dapat menjawab pertanyaan guru dengan benar dan penguatan tanda belum diterapkan selama empat kali pertemuan. kata kunci: keterampilan guru, penguatan, pembelajaran matematika
Abstrak Indonesia
Effective and enjoyable learning in mathematics can be influenced by the teacher’s mastery and implementation of basic teaching skills, one of which is the teacher’s skill in providing reinforcement which can create encouragement and enthusiasm for student when learning mathematics. this research aims to describe teacher’s skill in providing reinforcement to mathematic learning in primary schools. the type of research uses qualitative for four meetings in the 2022/2023 school year. this research focuses on teacher skill in providing reinforcement for mathematic learning. the data source are primary and secondary data/. the data collection techniques use were observation, interviews, and documentation. the stages of data analysis are carried out in the following ways: 1) data reduction, 2) data presentation, and 3) drawing conclusions. the research results show that teacher in mathematic learning have implemented several reinforcement skill such as gestural reinforcement, strengthening activities with the teacher, and inviting student to memorize multiplication using singing, approaching reinforcement, and touching reinforcement. however, the teacher has not thoroughly implemented verbal reinforcement with student, this occurs when the teacher misses giving verbal reinforcement when the student can answer the teacher’s questions correctly and sign reinforcement has not been applied for four meetings. abstrak: pembelajaran. keywords: teacher skills, reinforcement, mathemathics learning