UPT. Perpustakaan Universitas Borneo Tarakan | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION
Image of “Kuat Tekan Beton Pada Mutu F´c = 19,3 MPa Berdasarkan PERMEN PUPR No. 1 Tahun 2022 Dengan Menggunakan Agregat Lokal Kalimantan Utara (Studi Kasus: Agregat Kasar Berasal Dari Sekatak Dan Agregat Halus Berasal Dari Juata Tarakan)”

“Kuat Tekan Beton Pada Mutu F´c = 19,3 MPa Berdasarkan PERMEN PUPR No. 1 Tahun 2022 Dengan Menggunakan Agregat Lokal Kalimantan Utara (Studi Kasus: Agregat Kasar Berasal Dari Sekatak Dan Agregat Halus Berasal Dari Juata Tarakan)”

Pengarang : Yoel Masarrang

Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan,2023
    SKRIPSI

Abstrak Indonesia

Beton yang digunakan sebagai struktur dalam konstruksi, dapat dimanfaatkan untuk banyak hal seperti, struktur beton digunakan untuk bangunan pondasi, kolom, balok, atau pelat. aplikasi beton dibidang hidrologi beton digunakan untuk bangunan air seperti bendung, bendungan, saluran dan drainase. beton juga digunakan dalam sipil transportasi untuk pekerjaan rigid pavement (perkerasan kaku), saluran samping, dan gorong-gorong, karena itu beton hampir digunakan dalam semua aspek ilmu teknik sipil minimal dalam pekerjaan pondasi. peraturan menteri pekerjaan umum dan perumahan rakyat no.1 tahun 2022 (permen pupr 1/2022) merupakan salah satu peraturan yang menentukan kebutuhan material beton per 1 m3. kebutuhan material dengan mutu f’c = 19,3 mpa per 1 m3, semen 371 kg, agregat halus 698 kg, agregat kasar 1047 kg dan air 215 kg. pembuatan benda uji menggunakan agregat lokal kalimantan utara, agregat kasar berasal dari sekatak dan agregat halus berasal dari juata tarakan. sebelum melakukan pembuatan benda uji dilakukan pengujian material beton terlebih dahulu sesuai dengan sni atau standar yang berlaku. benda uji berbentuk silinder ukuran 15x30 cm sebanyak 10 silinder dan 28 hari perendaman. hasil pengujian kuat tekan beton yaitu 5 beton diatas mutu rencana 19,3 mpa dan 5 beton tidak mencapai mutu rencana 19,3 mpa, dengan nilai kuat tekan tertinggi adalah 21,6 mpa dan nilai kuat tekan terendah adalah 13, 9 mpa dengan rata-rata berturut 3 silinder 18,84 mpa. kata kunci: beton, kuat tekan beton, material beton, permen pu no. 1 tahun 2022, sni.

Abstrak Indonesia

Concrete used as a structure in construction can be utilized for many things such as for building foundations, columns, beams, or plates. concrete applications in the field of concrete hydrology are used for water buildings such as weirs, dams. channels and drainage. concrete is also used in civil transportation for rigid pavement work, side channels, and culverts. therefore, concrete is used in almost all aspects of civil engineering, at least in foundation work. the regulation of minister of public works and public housing no. 1 of 2022 (permen pupr 1/2022) is one of the regulations that determines the need for concrete material per 1 m². material requirements with quality of f’c = 19,3 mpa per 1 m3 were 371 kg of cement, 698 kg of fine aggregate, 1047 kg of coarse aggregate and 215 kg of water. the manufacture of test specimens used local aggregate from north kalimantan, coarse aggregate comes from sekatak and fine aggregate comes from juata tarakan. before making test objects, concrete material testing is carried out first in accordance with sni or applicable standards. the cylindrical specimens of 15x30 cm were 10 cylindrical with 28 days of immersion. the results of the concrete compressive strength test showed that 5 concrete was above the plan quality of 19.3 mpa and 5 concrete did not reach the plan quality of 19,3 mpa, with the highest compressive strength value was 21.6 mpa and the lowest compressive strength value was 13.9 mpa with an average of 3 cylinders of 18.84 mpa. keywords: concrete, compressive strength of concrete, concrete material, permen pu no. 1 of 2022, sni.