
Meningkatkan Hasil Belajar IPA Materi Gerak Benda Melalui Pendekatan Scientific Di Kelas III SDN 009 Sekatak
Pengarang : Iwan Aguk
Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan,2014Abstrak Indonesia
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas iii pada bidang studi ipa materi gerak benda melalui pendekatan scientific di kelas iii sdn 009 sekatak. penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam 2 siklus, setiap siklus dilakukan 2 pertemuan, dan masing-masing siklus terdiri atas 4 tahapan perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes dan non-tes. instrumen pengumpulan data yang digunakan adalah tes hasil belajar, lembar penilaian aktivitas siswa, dan lembar aktivitas guru. berdasarkan hasil penelitian yang telah dilaksanakan diperoleh hasil pada siklus i masih ada diantara siswa belum mencapai nilai standar kkm yaitu 65, akan tetapi pada siklus ii sudah ada peningkatan hasil belajar siswa di sekolah, sebagaimana hasil yang diperoleh adalah untuk siklus i memperoleh rata-rata 63 dengan persentase ketuntasan hanya 40%, sedangkan pada siklus ii hasil belajar siswa mengalami peningkatan yaitu dengan rata-rata 86 dengan persentase ketuntasan mencapai 80%. penggunaan pendekatan scientific dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas iii sdn 009 sekatak bidang studi ipa dengan materi gerak benda pada semester ii tahun pembelajaran 2013/2014. kata kunci: hasil belajar, gerak benda, pendekatan scientific
Abstrak Indonesia
Tidak Tersedia Deskripsi