
Aplikasi Campuran Herbisida Berbahan Aktif Paraquat Dengan Glifosat, Metil Metsulfuron, Dan 2,4-D Pada Piringan Kelapa Sawit
Pengarang : Ansar
Perpustakaan UBT : Universitas Borneo Tarakan,2015Abstrak Indonesia
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dan perbedaan aplikasi campuran herbisida berbahan bahan aktif paraquat dengan glifosat, metil metsulfuron, dan 2,4-d pada piringan kelapa sawit. penelitian ini dilaksanakan menggunakan rancangan acak kelompok (rak). percobaan yang dilakukan yang terdiri dari 4 perlakuan t1 = paraquat, t2 = paraquat + 2,4-d, t3 = paraquat + glifosat, t4 = paraquat + metil metsulfuron dengan 6 ulangan. variabel yang diamati pada penelitian ini terdiri dari; analisis vegetasi, tingkat kematian gulma (%), kemempanan /daya berantas, dan berat gulma. data yang di peroleh dianalisis dengan menggunakan analisis sidik ragam, untuk mengetahui adanya perbedaan dalam perlakuan, maka di uji lanjut dengan menggunakan uji bnt taraf 5 %. hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) gulma yang mendominasi pada piringan kelapa sawit sebelum perlakuan yakni gulma cyperus compresus, dan mengalami pergeseran dominasi setelah aplikasi perlakuan yakni didominasi gulma setaria viridis. 2) aplikasi campuran herbisida berbahan aktif paraquat dengan glifosat, metil metsulfuron, dan 2,4-d memberikan pengaruh yang berbeda pada gulma di piringan kelapa sawit. 3) perlakuan herbisida berbahan aktif paraquat memberikan tingkat kematian gulma tertinggi pada 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, dan 9 hsa pada awal aplikasi, namun pada aplikasi 10, 11, 12 13, 14, 20, dan 30 hsa kombinasi herbisida berbahan aktif paraquat dengan glifosat memberikan tingkat kematian tertinggi. 4) kemempanan aplikasi campuran herbisida berbahan aktif paraquat dengan glifosat, metil metsulfuron, dan 2,4-d tergolong dalam kategori sangat mempan terhadap gulma digitaria ciliaris, cyperus compresus, euphorbia hirta dan lycopedium cernuum. tergolong mempan dan cukup mempan pada gulma setaria viridis. 5) aplikasi campuran herbisida berbahan aktif paraquat dengan glifosat, metil metsulfuron, dan 2,4-d tidak memberikan pengaruh terhadap berat kering dan berat basah gulma. kata kunci: herbisida, bahan aktif, piringan kelapa sawit
Abstrak Indonesia
This study aimed to determine the effect and the difference effectiveness of herbicide applications from a mixture of the active ingredient paraquat with glyphosate, metsulfuron methyl and 2,4-d on the disc palm. this study was conducted randomized block design (rbd). experiments conducted which consisted of 4 treatments t1 = paraquat, t2 = paraquat + 2,4-d, t3 = paraquat + glyphosate, t4 = paraquat + metsulfuron methyl with 6 replications. the variables were observed in this study consisted of; analysis of vegetation, weed mortality rate (%), efficacy hebicide, and heavy weeds. the data obtained were analyzed using analysis of variance, to determine the difference in treatment, used lsd test level of 5%. the results showed that: 1) before treatment cyperus compresus dominated, and shifting dominance after treatment application that is dominated by weeds setaria viridis. 2) application of active ingredient paraquat herbicide mixture with glyphosate, metsulfuron methyl and 2,4-d have different effects on weeds in disc palm. 3) the treatment of paraquat herbicide active ingredients provide the highest level of weed mortality at 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, and 9 hsa at the beginning of the application, but the application of 10, 11, 12 13, 14, 20, and 30 hsa combination with paraquat herbicide active ingredient glyphosate provide the highest mortality rate. 4) efficacy hebicide active ingredient paraquat herbicide mixtures with glyphosate, metsulfuron methyl, 2,4-d and classified in the category of very susceptible to weed digitaria ciliaris, cyperus compresus, euphorbia hirta and lycopedium cernuum. classified as effective and quite susceptible to weeds setaria viridis. 5) application of active ingredient paraquat herbicide mixture with glyphosate, metsulfuron methyl and 2,4-d does not give effect to the dry weight and wet weight of weeds. keywords: herbicide, active ingredient, disc palm